Selasa, 23 Oktober 2012

Kalo bisa milih, saya jatuh cinta ama Jason Statham deeeeeh.





Saya terlahir dari orangtua keturunan Cina. Orangtua ayah saya masih menggunakan bahasa Mandarin untuk percakapannya sehari-hari. Tradisi Tionghoa pun masih dilaksanakan dalam keluarga saya sampai saya duduk di sekolah dasar. Orangtua ibu saya awalnya memeluk agama Kong Hu Cu, walaupun di masa tua nya mereka memilih untuk memeluk agama Nasrani. 
Etnis bawaan lahir ini kadang-kadang membuat saya merasa dirugikan. Konsep yang tertanam dalam masyarakat lah yang membuat saya merasa dirugikan. Orang Cina itu pasti kaya, rambutnya pasti lurus, matanya pasti sipit, pasti bisa bahasa Mandarin atau Hokkian. Padahal semua hal itu tidak saya miliki. Kedua orangtua saya tidak lulus SMP, karena keterbatasan dana. Saat ini mereka berjualan sembako di pasar tradisional, bukan sebagai agen besar, hanya penjual yg memiliki kios 3 x 4 meter. Untuk biaya sekolah saya seringkali mendapatkan beasiswa, bahkan untuk biaya masuk SMA ayah saya harus menjual motornya. Rambut saya ikal bergelombang, mata saya tidak sipit, dan saya lebih fasih berbahasa Sunda daripada Mandarin. Kadang saya merasa tertekan dilahirkan dengan kondisi seperti ini. Bukannya saya tidak bersyukur, tapi kalau saya boleh memilih, saya memilih untuk dilahirkan sebagai orang asli Indonesia. 
Tekanan dari keluarga mengenai masalah etnis ini sering saya jumpai. Tante atau Om saya yang menikah dengan orang berbeda etnis otomatis dikucilkan dari keluarga. Sungguh hal itu membuat saya sangat bingung. 
Pihak keluarga seringkali menginginkan anggota keluarga barunya dari etnis yang sama. Sementara itu, dilihat dari kondisi fisik maupun perilaku, saya sangat tidak Cina, lebih ke Sunda-sundaan malah. Keluarga Cina pasti berpikir berkali-kali untuk menerima saya sebagai keluarga. Kan mata saya tidak sipit, rambut saya juga tidak lurus. Kasian sekali jadinya, saya seperti ditolak dari berbagai sisi.
Hal lain yang tidak kalah penting adalah masalah hati. Kalo ada kebiasaan seperti itu, berarti saya hanya boleh jatuh cinta pada orang Cina. Emangnya orang jatuh cinta bisa milih ya?
Kalo bisa milih, saya jatuh cinta ama Jason Statham deeeeeh.